Pesan selamat datang

"Selamat Datang di Lonely Hero Boy's Blogspot, silakan nikmati konten yang ada di Blog ini. Penulis tidak selau aktif, dan kemungkinan hanya akan aktif bila untuk meng-update The Walking Dead saja, sementara Link yang sudah tidak aktif, saya tidak bisa menjamin untuk meng-upload ulang lagi."

Monday, October 29, 2012

Apakah Ada Wong ataukah Carla??


Hey guys, gimana kabarnya nih? Lama gak posting.. (halah). Langsung aja guys, dalam bahasan kali ini saya akan memberikan opini tentang seorang karakter utama yang muncul dalam CG Movie, Resident Evil Damnation yang merupakan CG Movie asli buatan CAPCOM.




Melihat cewek di atas mungkin tiada yang bertanya-tanya siapa sih cewek di atas. Kebanyakan orang beranggapan bahwa itu adalah Ada Wong yang asli, TAPI TIDAK UNTUK SAYA! Menurut opini saya, dia adalah Carla yang sudah mulai menyamar sebagai Ada Wong. Kenapa??

Memang dalam kredit akhir dituliskan bahwa dia adalah Ada Wong namun ada beberapa hal yang membuat saya berpendapat bahwa itu adalah Carla Radames, bukan Ada Wong.

1. Pertama, ekspresinya agak berbeda lebih mirip seperti Carla, coba lihat gambar.
 

Picture from : Resident Evil Damnation

Picture from : Resident Evil 6

 Sementara Ada Wong tidak akan tersenyum selebar itu (gambar atas), termasuk kepada Leon. Senyum Ada Wong tidak terlalu lebar dan terkesan dingin, seperti gambar-gambar berikut :

Picture from : Resident Evil 6

Picture from : Resident Evil 6

Picture from : Resident Evil Operation Raccoon City
 
2. Kedua, dia memperkenalkan diri sebagai utusan BSAA tanpa mengganti namanya, padahal dia tahu resikonya seperti apa nanti. Sementara, dia bukanlah anggota BSAA.
Kenapa dia tidak mengganti namanya dan menyamar menjadi orang lain??


3. Ketiga, di akhir scene RE Damnation dia berbicara dengan seseorang yg mirip seperti Derek C. Simons (Main Antagonist dalam Resident Evil 6), meskipun cuman terlihat dari belakang tapi pakaian, tinggi badannya, sama jenggotnya yg kekuningan semua sama persis. Silahkan lihat kedua gambar.















4. Keempat, yang paling mencurigakan adalah karena dia mengatakan : "Although i sort liked the idea of adding international warrant arrest to my profile".
Aneh sekali, jadi buronan kok malahan senang, sementara kita tau Ada Wong tidak mungkin mencemarkan nama baiknya sendiri dan selalu bekerja di balik layar.


5. Kelima, kita tahu bahwa Resident Evil Damnation adalah cerita yang sengaja dibuat tepat sebelum cerita game Resident Evil 6.  Jadi, kemungkinan besar CAPCOM ingin menjelaskan secara tersirat bahwa pada saat itu sudah ada orang yang menyamar sebagai Ada Wong, yaitu Carla Radames, bekas istri Derek C. Simons yang dihidupkan kembali (Oooppsss, SPOILER!!).

6. Yang membuat apa yang saya katakan tidak masuk akal adalah karena Carla mengenali Leon dan dia tahu apa yang terjadi antara Ada dan Leon pada suatu malam.
Hal yang paling memungkinkan untuk menjelaskan teori tersebut dapat diketahui hanya dengan cara memainkan game Resident Evil 6, dan kemungkinan besar, memori Ada Wong telah di-hack oleh Derek dan dimasukkan ke dalam otak Carla, sehingga dia selalu merasa bahwa dia adalah Ada Wong yang asli.



Saya belum memainkan game Resident Evil 6, hanya mendengar info yang diberikan oleh para member grup pecinta Resident Evil seperti saya, sehingga masih ada kemungkinan bahwa saya salah. Saya sempat berdebat dengan seorang member tentang apakah itu adalah Ada atau Carla, tapi hasilnya kami tetap pada opini masing-masing.

That's it, that's my opinion. Kalau kalian cukup bodoh untuk memercayai bahwa itu adalah Ada Wong, bukan Carla Radames yang sudah mulai menyamar sebagai Ada Wong, berarti kalian bukanlah fans sejati Ada Wong yang tidak mengetahui mana Ada Wong yang asli mana yang bukan.

Terima kasih sudah membaca artikel ini.

Salam Ada Wong's Lovers ^_^

Artikel ini ditulis oleh : Harry Pahlawan
Formal Member of Resident Evil Lover's Community (please join our group too)

_H.P.101194_

8 comments:

  1. Menurut saya juga Aneh Tuh... Tapi ada Gerakan Khas ada wong saat ditodong pistol yang memancal pistol keatas lalu ditangkapnya(seperti adegan Leon pertama kali bertemu ada Di RE4)

    ReplyDelete
    Replies
    1. Mungkin lebih jelasnya kenapa Carla dan Ada bisa sangat mirip dan Carla mengetahui semua tentang Ada Wong dan Carla mengakui dirinya sebagai Ada Wong dapat diketahui melalui memainkan game RE6 nanti d^^b

      Delete
  2. bro kmu masih punya BackUp mya walktrought RE3 bekas RELC

    ReplyDelete
  3. Sebenarnya aku kurang setuju sih..soalnya aku sempet main game Resident Evil 6 dimana ada adegan ketika Leon ama Helena harper(partner nya si leon) berada di sebuah Chatedral untuk mencari saudara perempuannya si Helena yang sebetul nya dah jadi korban percobaan si Derek dan sebelun si saudara si Helena bermutasi jadi Monster si Ada Wong muncul dan langsung memanah kepala saudaranya si Helena yg sedang bermutasi..setelah Ada Wong memanah kepala si Deborah atau adiknya si Helena dan si leon mrngkira yg manah siapa..jadi si Ada Wong langsung keluar dari persembunyiannya dan langsunh senyum lebar ama si leon..dan ngebantuin leon ama si helena ngebasmi si Deborah

    ReplyDelete
  4. wow infonya keren kak.. menarik nih jadi pengen maen.. ooo iya kak kalau ingin tahu tentang web gratis yukk disini saja. terimakasih

    ReplyDelete

Budayakan mengucap terima kasih sesudah mendownload.
Hargailah sang penulis yang telah meng-upload file dan menulis artikel berjam-jam tanpa imbalan apapun.
Anda bebas berkomentar disini dengan SOPAN, tanpa unsur debat atau menjelek-jelekan karya penulis.
Harap untuk tidak berkomentar dengan huruf BESAR SEMUA.

Followers